Tulang Bawang, ECHANEWS.Com
Babinsa Desa Gedung Jaya, Kecamatan Rawapitu, Kabupaten Tulang Bawang, Serda Amroni mengajak masyarakat mentaati protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.
Upaya tersebut, terang Serda Amroni, guna mencegah wabah penyakit mematikan itu berkembang.
“Mari kita terapkan prokes secara ketat, karena ini untuk kepentingan kita bersama,” ungkap dia, saat menyambangi kediaman salah satu warga binaannya, Selasa, 05 April 2022.
Anggota Koramil 426-05 Penawar Aji, Kodim 0426 Tulang Bawang ini, mengajak masyarakat menerapkan prokes dengan cara 5 M yakni menggunakan masker, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, menjaga jarak, dan membatasi mobilitas.
Dirinya juga meminta, masyarakat yang belum mendapatkan vaksin untuk segera mendatangi gerai vaksin massal yang disediakan pemerintah.
“Prokes dan vaksin itu saling berkaitan, karena semua itu untuk mencegah dan meminimalisir dampak ketika terpapar Covid-19,” ungkap dia.