ECHANEWS.Com, Gedung Meneng Tulang Bawang
Babinsa Kampung Gunungtapa Ilir, Kecamatan Gedung Meneng, Serdadu Saleh pimpin bersih-bersih lokasi posko TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 0426 Tulang Bawang.
Ia bersama masyarakat kampung setempat bergotong royong membersihkan drainase dan jalan di seputar posko TMMD.
“Kegiatan ini merupakan kesiapan untuk posko TMMD. Selain itu menciptakan kekompakan, kerja sama diantara anggota dan masyarakat sekitar,” kata dia, Kamis, 9 September 2021.
Ia mengimbau, agar seluruh masyarakat dapat menjaga kebersihan lingkungan. Terlebih lagi saat ini, musim penghujan telah mengguyur wilayah setempat.
“Harus tetap jaga kebersihan agar terhindar dari berbagai penularan penyakit dan juga untuk kenyamanan lingkungan,” pesan dia. (Red)